Arsip nJowo

09/13/2008

Keong Rebus, Menu Khas Berbuka Puasa

Filed under: Uncategorized — d'Gareng @ 6:02 am

12/09/2008 07:16 – Makanan
Keong Rebus, Menu Khas Berbuka Puasa

Liputan6.com, Banyumas: Warga Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, memiliki tradisi tersendiri dalam memilih menu makanan saat Ramadan. Santapan istimewa tersebut adalah keong rebus atau keong sawah. Rasanya yang khas dan pekat dengan sentuhan bumbu kuat membuat keong rebus amat digemari.

Untuk menghasilkan rasa yang khas, enak, dan empuk, keong rebus harus dimasak selama 10 jam dengan ditambahkan bumbu seperti garam, cabai, santan, serta berbagai rempah lainnya. Alhasil, pembeli rela antre demi mendapatkan keong rebus terutama untuk berbuka puasa.

Para pembeli tak hanya warga Banyumas, namun juga dari daerah lain seperti Cilacap, Banjarnegara, serta Purbalingga. Selain rasanya gurih dan pedasnya yang khas, keong rebus Banyumas tergolong murah. Satu kilogram keong rebus siap santap dijual Rp 16 ribu per kilogram.

Khamlani, salah seorang penjual di kawasan Kauman Lama, Purwokerto, mengaku setiap Ramadan menyediakan lebih banyak dagangan karena meningkatnya permintaan. Bahkan, dia sering kewalahan melayani pembeli. Setiap Ramadan para pedagang keong rebus bisa dipastikan akan mendapat untung besar karena omzet penjualan melonjak hingga 300 persen.(YNI/Mardianto)

Tinggalkan sebuah Komentar »

Belum ada komentar.

RSS feed for comments on this post. TrackBack URI

Tinggalkan komentar